Ponpen Muh Manafiul ‘ulum Adakan Tahfiz Camp di Tawang Mangu

Berita

Pondok Pesantren Muhammadiyah Manafi’ul ‘Ulum telah mengadakan kegiatan Tahfidz Camp sesi ke 3 unit SMA MUHAMMADIYAH PROGRAM KHUSUS BOYOLALI (SMADIKSA). Acara ini diselenggarakan pada tanggal 11 – 13 Juni 2024 di Gedung Dakwah Ir. H.M Sanusi, Tawangmangu, Karanganyar. sebanyak 40 peserta menginap di tawang mangu

Acara diawali dengan lantunan ayat suci Al Qur’an oleh ananda Larasati Aura Luth Madani dan sambutan dari ketua panita Ustadz Sholahuddin Al Ayyubi serta dibuka oleh Pimpinan Pondok Muhammadiyah Manafi’ul ‘Ulum Ustadz Nur Rokhim S.Pd.I. Ustadz Nur Rokhim berpesan kepada semua santri untuk senantiasa menghafal Al Qur’an karena Allah.

Acara Tahfidz Camp diadakan setiap setahun sekali yang bertujuan untuk muroja’ah dan ziyadah secara intens sehingga dapat memperkuat dan menambah hafalan yang telah dicapai secara signifikan.

Pada acara Tahfidz Camp sesi 3 kali ini diperoleh beberapa santri yang mampu menambah hafalan hingga 3 lembar. Dan sebagian santri difokuskan untuk muroja’ah 15 Juz agar hafalannya tidak hilang. Di akhir kegiatan, diumumkan santri tahfidz terbaik putra jatuh kepada ananda Atta Hanafi sedangkan santri tahfidz terbaik putri jatuh kepada ananda Azizah Ma’rifatul Khaq.

Semoga acara Tahfidz Camp menjadi acara yang dapat menambah semangat bagi santri untuk menghafal Al Qur’an.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *