
PCA Sawit Luncurkan Inovasi “Perempuan Mengaji Terpadu” sebagai Kelanjutan Program Lansia dan Birrul Walidain
Sawit, Boyolali, 14 April 2025. Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah (PCA) Sawit terus berkomitmen dalam menghadirkan program-program unggulan yang menyentuh kebutuhan masyarakat, khususnya kaum perempuan dan lansia. Melanjutkan kesuksesan program Day Care Lansia serta Pesantren Birrul Walidain yang digelar pada bulan Ramadhan, PCA Sawit kini memperkenalkan inovasi baru bertajuk “Perempuan Mengaji Terpadu.”Kegiatan ini diselenggarakan ecara rutin setiap lapanan dan bertempat di Sanggung, Karangduren, Sawit. Program ini memadukan empat kegiatan utama yang mendukung kesehatan jasmani dan rohani jamaah, yakni: Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bekerja sama dengan PKU Muhammadiyah Sumowidagdo Boyolali, peserta pengajian mendapatkan layanan cek kesehatan secara berkala sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan anggota.
Senam Sehat Bahagia Senam khas ‘Aisyiyah ini menjadi pembuka kegiatan, bertujuan menyegarkan tubuh dan mempererat kebersamaan.
Gerakan Cinta Anak Anak-anak yang diajak orang tuanya mengaji tidak sekadar bermain, melainkan mengikuti kegiatan edukatif berupa pengajian dan pelatihan keterampilan yang dibimbing oleh ibu guru dari PAUD/TK ‘Aisyiyah. Kajian Islami Inti dari kegiatan adalah kajian agama yang disampaikan oleh para ustadz, memberikan pencerahan spiritual dan ilmu keislaman yang aplikatif bagi peserta

Dengan program Perempuan Mengaji Terpadu, PCA Sawit berharap bisa terus mendukung pemberdayaan perempuan, memperhatikan kebutuhan lansia, serta membangun generasi Qur’ani sejak dini.Semoga program ini menjadi amal jariyah dan inspirasi bagi cabang ‘Aisyiyah lainnya.