Kajian Rutin PCM Andong Rutin setiap Tanggal 04 di Masjid Zain Qosos Komplek Pendidikan SMA-SMP Muhammadiyah Andong, diawali dengan bacaan ayat suci Alquran oleh Ananda
Muchsin Farid ( Santri Pondok Mamba’ul Ulim Andong) dilajutkan Pamitan keberangkatan Haji Ibu Endang Hidayati, S.Pd ( Ustadzah SMA Muhammadiyah 4 Andong) yang akan berangkat tanggal 05 Juni 2024 melalui KBIH Al Kautsar Boyolali, semoga menjadi haji yang mabrur kembali pulang dengan selamat.
Di lanjutkan Kajian inti yang di isi oleh Ustadz Chalim Fathul Mu’in dengan tema “Bersabar saat menjalankan ibadah haji.”
Pesan Ustadz Chalim Fathul Mu’in untuk Calon haji ibu Endah Hidayati, S.Pd yang mau melaksanakan ibadah haji dan kita sudah mendoakan bersama untuk beliau Semoga Allah mengabulkan doa kita ibu Endang Hidayati dan menunaikan ibadah haji diberi bekal taqwa diberi ampunan segala dosanya, artinya dosanya diampuni oleh Allah subhanahu wa ta’ala dan dimudahkan semua urusannya yang sehubungan selama melaksanakan ibadah haji.
” tidak perlu memaksakan diri untuk mencium Hajar Aswat, kalau diberikan kelancaran di persilahkan tidak perlu menyakiti orang lain.” Pesan Ustadz Chalim selajutnya
Terakhir untuk para jamaah, belajarlah urusan haji, haji itu berat, belajar ilmu haji, untuk anak-anak, santri menabung mulai dari sekarang untuk persiapan haji.
Kajian ditutup dengan doa bersama demi kelancaran calon haji ibu Endah Hidayati,S.Pd Bisa menjadi haji yang makbrur bisa selamat kembali ke tanah Indonesia lagi.