Pondok Sobran UMS Monitoring Ke PWM Bali

Berita

Pondok Shabran UMS Lakukan Monitoring dan Studi Banding ke PWM Bali

Surakarta, 2 /2/2024 – Tim Monitoring Pengabdian Mahasantri Pondok Hajjah Nuriyah Shabran Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) melakukan kunjungan monitoring ke Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Provinsi Bali pada Ahad (28/1) hingga Selasa (30/1).

Agenda tersebut dilakukan dalam rangka monitoring mahasantri Pondok Shabran yang sedang melaksanakan tugas pengabdian di Bali. Mahasantri yang ditugaskan tersebar di beberapa daerah diantaranya ada di Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jembrana, Rahmat Balaroa, S.Ag. dan PDM Denpasar, Muhklis Sirotul Munir, S.H..

Selain kunjungan monitoring, juga dilaksanakan kegiatan studi banding ke PDM Jembrana, PDM Denpasar, serta PWM Bali. Pertemuan bersama PDM Jembrana, turut hadir penasihat PDM, H. Anshori, S.Ag., M.PdI., Ketua PDM, Edi Susilo, MM., Sekretaris PDM, Indro Saptono, SE., Bendahara PDM, Agus Setiawan, S.Kom., dan Direktur Panti Asuhan Muhammadiyah Jembrana, Hj. Sugini, S.Pd. 

Kedatangan rombongan Pondok Shabran disambut positif oleh pihak PDM Jembrana dan Panti Asuhan Muhammadiyah Jembrana. Harapan dari pertemuan tersebut agar ke depan terus terjalin hubungan baik serta dapat saling bekerjasama, terutama dalam mengirimkan kader-kader terbaik Shabran untuk melaksanakan tugas pengabdian di Kabupaten Jembrana. 

Erlan Dwicahyo, S.Ag., selaku  divisi pengabdian Pondok Shabran menyampaikan pentingnya sinergi antara pimpinan dan amal usaha Muhammadiyah. Ia juga menekankan perlunya monitoring dan orbitasi kader-kader daerah secara berkala guna meningkatkan dampak dakwah yang signifikan.

Tim Monitoring mengakhiri kegiatannya dengan melakukan pertemuan penting bersama Pengurus PWM Bali dimana PDM Denpasar sebagai tuan rumah pertemuan tersebut. Ir Husnul Fahmi selaku Ketua PWM Bali didampingi oleh Tatang Wisnu Wardana S.Pt. selaku Ketua PDM Denpasar beserta jajaran pengurus lainnya antusias menyambut pertemuan tersebut.

Pertemuan penting tersebut diantaranya membahas mengenai Memorandum of Understanding (MoU) antara Pondok Shabran dengam PWM Bali terkait koordinasi yang terstruktur mulai dari pengiriman calon mahasantri atas persetujuan dan mandat dari PWM serta PDM masing-masing daerah di Bali sampai penempatan alumnus mahasantri untuk mengabdi di Bali.

Penandatanganan kerjasama antara kedua belah pihak tersebut terlaksana dengan lancar. Hal tersebut diupayakan sebagai manifestasi nyata dari sinergi dalam dakwah dan pengabdian kader yang telah menyelesaikan pendidikan di Pondok Shabran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *